Ide Desain Pola Strip untuk Interior Kamar Tidur Anak

Anda sedang mendesain interior kamar tidur anak? Salah satu pola yang lazim dipakai untuk interior kamar anak dan mungkin akan membuat Anda tertarik adalah strip, atau tepatnya setrip, yaitu pola dengan garis berjajar-jajar. Pola ini sebenarnya juga bermacam-macam, salah satu variannya adalah  Pola Zebra Animal Print yang pernah kita bahas. Di samping itu, pola strip ini secara umum bisa dibagi berdasarkan arah garisnya. Jika garisnya mengarah tegak ke atas, disebut strip vertikal, jika mendatar strip horisontal, dan melintang disebut diagonal. Pola ini bisa dibuat dengan cat, wallpaper, atau bahan lain.

Pola Strip sangat mudah diterapkan pada semua bagian interior. Kita sering menjumpainya pada dinding ruangan, tapi lantai, karpet, furniture, sprei, bed cover, sarung bantal, selimut, dan sebagainya juga banyak yang memakainya. Berikut ini kita coba review beberapa pengaplikasian pola yang dapat menciptakan kesan yang sangat cantik pada kamar tidur anak.


Strip Horisontal Oranye, Hitam, Abu-abu

Warna oranye sangat terang dan sifatnya mencolok. Jika dipakai dalam kamar anak, bisa menimbulkan suasana yang penuh semangat sehingga dapat memicu anak terus aktif. Padahal, kamar tidur adalah tempat istirahat, sehingga harus pula memiliki kesan tenang. Selain itu, warna oranye nampaknya sudah sangat lazim dipakai sebagai aksen dinding. Untuk itu, Linda, desainer interior dari Chicago ingin menjinakkan warna oranye kesukaan putra lelakinya dengan dengan warna netral abu-abu dengan kombinasi satu warna lagi yaitu hitam supaya dinamis. 

Pertama Linda mengecat dinding bagian atas dengan warna orang, sedangkan bagian bawah memakai warna abu-abu. Di tengah-tengahnya, dipisahkan strip hitam horisontal yang cukup lebar diapit dengan strip putih yang lebih kecil di kedua sisinya.

Strip horisontal kamar anak
Remodel kamar tidur anak karya Linda di ItAllStrartedwithPaint.Com,
kombinasi sempurna warna oranye dengan warna netral abu-abu, putih, dan hitam
Warna hitam sebagai strip bagian pusat dibuat menggunakan chalkboard paint, cat untuk papan tulis. Cat jenis ini cocok untuk kamar tidur anak kecil. Dengan dinding memakai chalkboard paint, kita tak perlu was-was mereka mencorat-coret dinding. Cukup bekali mereka dengan kapur tulis, maka mereka bisa mengekspresikan aksinya dengan bebas di dinding, karena dengan cat ini dinding persis dapat berlaku seperti papan tulis yang jika ditulisi kapur bisa dihapus dengan mudah. 

Cara pembuatan strip cat baik jenis untuk papan tulis atau yang lain bisa dilakukan dengan bantuan selotip/isolasi. Pakai selotip yang tidak lengket sebagai pembatas pinggirnya, baru dilakukan pengecatan. Jangan lupa, biasakan mengamplas dinding yang akan dicat agar bisa kuat daya rekat catnya.


Dua setrip warna abu-abu yang membingkai strip hitamnya diperoleh dari moulding yang dibuat bersama suami tercintanya. Linda tidak memberitahu dari apa bahan mouldingnya, tetapi dia memotong sikunya menggunakan miter box kemudian dipaku menggunakan nail gun, jadi mungkin bahannya dari bahan kayu. 

Sebenarnya pola setrip lain juga sangat menonjol pada interior karya Linda ini. Contohnya, tirai dropclothes yang juga buatan sendiri pun menggunakan strip kain oranye. Demikian juga halnya dengan kerai yang terpasang di jendela. Hasilnya, desain interior yang dibuat dengan penuh cinta menghasilkan kombinasi yang sempurna: harmoni warna oranye yang penuh semangat dan warna tenang abu-abu dan hitam sebagai focal point atau aksennya.

Strip Vertikal Warna-warni

Kamar tidur anak strip warna-warni
Kamar tidur anak dengan strip warna-warni
Karya Detroit Paint & Wall Coverings Fabulous Finishes Inc.
Dekorasi pola strip di atas dibuat cukup sederhana namun terlihat cantik, yaitu dasar dinding bercat mauve diberi selang-seling grup strip stensil warna-warni. Setiap kelompok strip memiliki lebar dan jumlah acak, ada yang terdiri dari empat warna, ada yang tiga. Warna yang dipakai kira-kira adalah sebagai berikut:

Warna-warni cat kamar tidur anak
Warna perkiraan yang dipakai dalam desain gambar di atas
Desainernya interior kamar strip warna-warni ini, Fabulous Finishes Inc., mengatakan bahwa biasanya grup strip diletakkan pada Focal Point Ruangan, tapi kali ini lebar dan warnanya dibuat secara acak agar kita lebih bebas mengekspresikan kreativitas kita dengan perpaduan sendiri. Pada tiap bidang sela di antara kelompok strip, warna dasar dinding mauve dihiasi dengan bulatan-bulatan warna Kristal Swarovski. Indah sekali hasilnya, kamar tidur anak warna-warni yang sangat elegan dan berkualitas.

Strip Diagonal Minimalis Putih

Sama seperti alur strip lainnya, pola strip diagonal sangat kuat memberi kesan yang memandang. Jika tidak tepat proporsinya, akan cukup mengganggu pandangan. Pada desain interior di bawah, ruangan cukup unik karena berbentuk limas sehingga sudut-sudut dindingnya otomatis membentuk diagonal, dan oleh karena itu cocok untuk dihiasi dengan diagonal. Strip diagonal yang dibuat pada desain ini sebenarnya lebih merupakan garis daripada strip. Namun Anda juga bisa menggantinya dengan strip tipis.

Diagonal yang diaplikasikan sangat minimal hanya berupa tiga garis solid tipis warna warni pada almari dan satu strip diagonal pada dinding yang dipakai sebagai alur gantungan pernak-pernik. Untuk menambah kesan diagonal, pernak-pernik besar seni yang berfungsi sebagai Focal Point Ruangan digantung di sudut antara dinding dan langit-langit yang juga membentuk garis diagonal. Lantai yang berbahan kayu sebenarnya juga membentuk pola strip yang merupakan garis-garis alur gabungan blok kayu. Untuk menyempurnakan warna putihnya,  Neslihan Pekcan/Pebbledesign mengaplikasikan finishing lacquer. Hasilnya, sebuah kamar tidur anak modern yang minimalis, dan sangat elegan.

Pola strip diagonal minimalis
Kamar anak modern dengan strip diagonal minimalis
desain karya Other Metro Architects & Designers Neslihan Pekcan/Pebbledesign
Bagaimana, apakah desain di atas menginspirasi Anda untuk mempercantik kamar tidur anak Anda? Jangan segan untuk berbagi pengalaman renovasi dan pembuatan desainnya di sini. :)

0 Response to "Ide Desain Pola Strip untuk Interior Kamar Tidur Anak"

Posting Komentar

Halaman